Review Drama Korea Of Evil {2020}
Review drama Korea Flower Of Evil - drama yang disiarkan TvN kemaren diperankan oleh Lee Jong Gi, nah siapa yang tidak kenal actor tampan yang satu ini? Sangat tidak mungkin kalau anda pecinta Drakor tidak tau siapa actor tampan ini. Pasti sangat kenal dan menyukai actor tampan yang berpengalaman ini.
Nah di drama terbarunya kemaren yang berjudul Flower Of Evil yang kalau dalam
bahasa Indonesia berarti Bunga Kejahatan. Menceritakan tentang Baek Hee-Song
(Lee Jong Gi) yang menikahi seorang Detektif cantik bernama Cha Ji-Won (Moon
Chae Won) dan melahirkan anak yang begitu manis bernama Baek Eun-Ha (Jung
Seo-Yeon)
Nah jadi drama ini itu bercerita tentang Rumah tangga yang
harmonis dan bahagia, ets tapi jangan terbuai dibalik rumah tangga yang
harmonis ini, karena ternyata ada rahasia misterius dibaliknya. Tidak disangka
kalau Baek Hee-Song adalah seorang pyscophat yang menyamar dan mengambil
identitas dari orang lain, karena sebenarnya nama aslinya adalah Do Hyun-Soo.
Buronan dari 15 tahun yang lalu.
Tapi ternyata sepandai-pandainya Baek Hee-Song berusaha
menutup identitas aslinya, lambat laun Ji-Won mulai curiga padanya. Istrinya
itu mulai mencari tahu tentang suaminya hingga akhirnya menemukan fakta yang
membuatnya tidak percaya. Fakta kalau sebenarnya suaminya itu adalah Do
Hyun-Soo, buronan yang katanya membunuh mandor kepala desa.
Siapa yang sangka itu semua, tidak dipikirkan kalau selama
ini dia hidup dengan orang yang selalu berpura-pura yang mencuri identitas dari
orang lain, dia dipertemukan dengan permasalahan yang mengakibatkan dirinya
harus memilih antara suaminya atau rekan kerjanya, keputusan sulit yang membuat
Ji-Won bimbang.
Jadi akankah Ji-Won memilih suaminya atau malah rekan
kerjanya? Akankah dia dapat memutuskan permasalahan itu dan kembali hidup
bahagia dengan suaminya. Tidak ada yang tau, jadi silahkan anda nonton drama lengkapnya di Netflik.
Posting Komentar untuk "Review Drama Korea Of Evil {2020}"